Operator SIMKAH KUA se-Benteng Terima Pelatihan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 3/7- Gunung Bungkuk Benteng. Walaupun dalam suasana menjalankan ibadah Puasa, Jajaran Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah tetap aktif dan kesibukan dalam bekerja seperti bulan dan hari-hari biasa. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan adalah pembinaan dan pelatihan Operator Sistem Informasi Manajemen Nikah (SIMKAH).

Pelaksanaan tersebut dilaksanakan pada Hari Rabu 01/7 2015 bertempat di Aula Kantor Kemenag Benteng, Desa Renah Semanek Kecamatan Gunung Bungkuk Benteng. pelatihan dan pembinaan Operator SIMKAH tersebut dihadiri oleh Operator-operator Kantor Urusan Agama (KUA) seluruh Kecamatan di wilayah Bengkulu Tengah. Serta dihadiri pula oleh Seluruh Kepala KUA.

Pelatihan dan pembinaan SIMKAH tersebut merupakan program kerja dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu. “Tujuan diadakannya pembinaan ini dalam rangka pemantafan dan peningkatan sistem kerja Operator SIMKAH setiap KUA di Kabupaten Bengkulu Tengah”, ujar Kepala Bagian Bimbingan Masyarakat Islam Kanwil Agama Bengkulu Drs. H. Herman Yatim, MM. Yang didampingi oleh H. Nahwan effendi, S. Ag, MM, beserta rombomgan ketikan berada di Aula Kemenag Benteng.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH, yang didampingi oleh Subbag TU H. Airin, S. Ag dan Kasi Bimas Islam Rolly Gunawan, S. Sos. I, M. Hi, mengatakan, “agar para Operator SIMKAH dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan baik agar nanti lebih mahir dan lebih piawai”, pungkasnya.

Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA