MAN Arga Makmur Meriahkan Pameran Hut Kota Arga Makmur Ke-38

Bengkulu (Informasi & Humas) – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Arga Makmur ke-38 Tahun 2014, Kabupaten Bengkulu Utara menggelar Pameran Pekan Raya yang diikuti oleh seluruh SKPD, Mitra Kerja, dan Sekolah  SMA se-kabupaten BU. Pameran dibuka langsung oleh Bupati Bengkulu Utara, Dr. Ir. HM. Imron Rosyadi, MM, M.Si yang didampingi oleh Wabup BU, dan Ketua DPRD BU. Pameran ini dipusatkan di SDN 17 Kota Arga Makmur dari tanggal 13 Oktober sampai 19 Oktober 2014.

Dalam memeriahkan HUT Kota Arga Makmur tersebut,  MAN Arga Makmur menampilkan berbagai hasil karya kreatifitas siswa dari setiap kelas, tak ketinggalan OSIM MAN Arga Makmur juga menampilkan kerajinan tangan baik berupa pemanfaatan barang bekas, lukisan maupun kerajinan manik-manik, piala prestasi madrasah yang telah diraih serta galeri kegiatan madrasah.

Usai pembukaan, Bupati didampingi oleh Wabup BU, Ketua DPRD BU, dan Kepala SKPD di lingkungan Pemkab BU menyambangi beberapa stan di area pameran, termasuk stand MAN Arga Makmur. Di stand ini bupati disambut oleh Ka TU MAN Arga Makmur Yaryasa, S.Pdi  dan beberapa peserta didik yang bertugas untuk memberikan penjelasan dari setiap hasil karya kreatif peserta didik.

Dengan pameran ini diharapkan hasil kreatifitas peserta didik MAN Arma dapat dikenal oleh masyarakat, karena siswa MAN Arma mampu berkarya dan berkreasi dengan membuat berbagai produk kreatif yang dapat dimanfaatkan dan memiliki nilai jual. (Susni)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA