Curup Selatan (Humas) ---Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Curup Selatan Drs. Ramadan menerima mahasiswa IAIN Curup dalam program kegiatan magang atau Praktek Kerja Lapangan (PKL). Kamis, (18/02).
Mereka adalah Wulan Septianingsih, mahasiswa Prodi Ilmu Al Qur'an & Tafsir dan Sobri Mahasiswa Prodi Bimbingan Penyuluhan Islam. Kedua mahasiswa didampingi dosen pembimbing Busro Febriani, M.Ag.
Dalam kesempatan itu, Kepala KUA mengharapkan kedua mahasiswa bisa mengikuti semua program, terutama kolaborasi antara IAIN Curup dan Kemenag. Seperti bimbingan Perkawinan.
"Mahasiswa nanti akan di bekali dengan pengetahuan di KUA selama magang baik itu pengetahuan yang ada kaitannya dengan Kampus maupun pengetahuan yang bersifat umum, sesuai dengan tupoksi KUA, meskipun usia mereka masih muda, harapannya mereka bisa dengan baik dalam Praktek Kerja Lapangan nya," Ujar Drs. Ramadan.
Kepala KUA Curup Selatan juga berharap, kerjasama antar Pihak KUA dan IAIN Curup yang sudah terjalin sejak lama bisa tetap berjalan baik dan harmonis, sehingga kedepannya mahasiswa yang magang di KUA Curup Selatan bisa nyaman dan bekerja dengan baik.
‘’Setelah dari magang KUA diharapkan bisa berbaur dengan masyarakat selepas dari PKL. Sehingga mereka pun bisa bermanfaat untuk diri nya dan masyarakat,’’ pinta Ramadhan.
Di jelaskan oleh Kepala KUA Kedua mahasiswi itu merupakan mahasiwa semester 6 dan baru mengikuti PKL pertama mereka.
Seperti yang diketahui bahwa program kegiatan Praktek Kerja Lapangan ini telah berjalan dari sejak lama, Mahasiswa IAIN ini akan bertugas di KUA Kecamatan Curup Selatan selama kurang lebih 1 bulan kedepan. Mereka akan membantu dalam berbagai program kerja baik di kantor maupun lapangan yang berkaitan dengan KUA Curup Selatan. (Ella)