(Kepahiang, Humas) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Drs. Albahri, M.S.I melantik Kepala MAN dilingkungan Kemenag Kabupaten Kepahiang. Pelantikan digelar di Aula Kantor Kemenag. Senin, (18/04/2023).
Bertindak sebagai Rohaniawan penghulu dari KUA Kecamatan Kepahiang, Hevar Viton, S.Ag, M.H. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini disaksikan langsung oleh Kasubbag TU, Kasi Pendidikan Madrasah beserta seluruh kasi lainnya.
Pengawas Madrasah, Kepala KUA Se-Kabupaten Kepahiang, Kepala Madrasah Negeri dan Swasta Se-Kabupaten Kepahiang, Kepala TU Madrasah Se-Kabupaten Kepahiang, serta ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang.
Dalam arahannya, Albahri menekankan bahwa mutasi adalah hal biasa yang sering terjadi. Beliau berpesan kepada pejabat yang di lantik agar segera menyesuaikan dengan jabatan barunya.
“Selamat bertugas di tempat yang baru, kita sebagai ASN memang harus siap ketika terjadi mutasi,karena mutasi adalah hal biasa yang sering terjadi pada instansi” tegas Albahri.
Albahri juga menyampaikan bahwa jabatan bukanlah sesuatu yang abadi atau kekal pada ASN harapannya bisa menjaga dan melaksanakan jabatan yang diberikan dengan amanah dan penuh rasa tanggung jawab.
Berikut Nama Pejabat Yang Dilantik
1 Drs. Abdul Munir, M.Pd menjadi Kepala MAN 1 Kepahiang
2. Darwin, S.Ag menjadi Kepala MAN 2 Kepahiang.