KUA Singaran Pati Kota Bengkulu Komitmen Berikan Pelayanan Terbaik

Bengkulu (Informasi dan Humas) 27/2- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan merupakan ujung tombak Kementerian Agama (Kemenag) yang tugasnya langsung melayani masyarakat, dan dituntut untuk bekerja maksimal serta tepat sasaran.

    Hal ini membuat KUA Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu, bekerja maksimal untuk memberi pelayanan terbaik pada masyarakat.

    Disampaikan oleh Kepala KUA Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu, Sayuti Haryono, S.Ag. bahwa Beliau bersama seluruh jajarannya,, baik JFU maupun JFT berusaha memberikan kinerja terbaik.

    Walaupun sebagai KUA Kecamatan pemekaran yang baru terbentuk, KUA Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu masih terbatas dalam fasilitas yang dimiliki. Terutama mereka belum memiliki gedung kantor sendiri. Dimana, saat ini mereka masih mengontrak untuk gedung kantor. Namun, hal ini tidak menghalangi mereka untuk bekerja sebaik mungkin.

    Baik dalam hal kegiatan keagamaan dan penyuluhan. Serta mengaktifkan PAI Non PNS yang baru bertugas tahun 2017 ini. Dan terutama pelayanan nikah, juga harus cepat dan mudah. Sesuai aturan administrasi yang berlaku.

    Sayuti Haryono, S.Ag berharap mereka segera memiliki gedung kantor sendiri yang dilengkapi fasilitas yang memadai dalam pengadaan tahun 2017 ini. Sehingga, mereka bisa memberikan pelayanan yang lebih baik lagi. (Popi)

Redaktur : H.Rolly Gunawan


TERKAIT

Wilayah LAINNYA