Ketua DWP Kemenag Seluma Pimpin Arisan Akhir Tahun

Bengkulu (Informasi dan Humas) 17/12- Ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan Kemenag Seluma Miniarti Sipuan,S.Ag.MM Pimpin Arisan di Akhir Tahun 2014, Hari ini Selasa tanggal 16 Desember 2014 seperti biasa Ibu – ibu Dharma Wanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma melaksanakan aktifitas seperti biasanya yaitu melakukan arisan rutin antara sesama ibu DWP Kemenag Seluma bertempat di gedung Aula Kemenag Seluma.

Acara yang dibuka oleh bendahara DWP Kemenag Seluma Ibu Lis Zainal C M.Pd tepat pukul 10.00 WIB tadi guna untuk membahas tentang Keuangan diakhir tahun 2014 Ibu – ibu DW serta kehadiran Ibu DWP yang sekarang ini hadirnya semakin sedikit padahal ibu ketua kita menjelaskan kepada ibu - ibu DWP semua harus hadir dikarnakan arisan ini hanya 1 ( satu ) bulan sekali jelas ibu Miniarti ini yang juga selaku Ketua DW Kemenag Seluma.

Dalam sambutan Ibu Ketu DWP Kemenag Seluma Ibu Miniarti Sipuan,S.Ag.MM menjelaskan tentang kerja sama antar sesama ibu DWP baik dari kemenag atau dari pemda, gunanya untuk menjalin tali silaturrahmi antar sesama,serta untuk memperdalam hubungaan kekeluargaan, kemudian ibu mini ini juga menjelaskan dan menekankan kepada anggota DWP Kemenag Seluma agar setiap 1 (satu) bulan sekali kita hadir dikemenag ini, supaya apa yang kita programkan bisa berjalan dengan baik jelasnya.

Harapan Ibu Ketua DWP di tahun 2015 yang akan datang semoga arisan DWP ini berjalan sesuai dengan ketentuan dan minat ibu – ibu PNS Kemenag agar dimasa yang akan datang DWP kita ini dapat berjalan dengan baik dan sukses. Ibu Mini juga menekankan agar semua anggota DPW Kemenag Seluma hadir dalam acara yang digelar 1 ( Satu ) bulan sekali ini. 

Penulis : Mbn/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA