Kepala MTsN 2 Kota: Maknai Dan Terapkan Pancasila

Bengkulu (Informasi dan Humas), Saat bertindak selaku Pembina Upacara, pada Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu, Kamis tanggal 1 Oktober 2015, dihadapan peserta upacara Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, H. Marzuki, S.Pd. M.Pd.I dalam amanatnya mengingatkan untuk selalu memaknai dan menerapkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 

Dikatakan Marzuki upacara ini penting untuk dilaksanakan, mengingat sejak jatuhnya Orde Baru seakan menjadi awal runtuhnya Kesaktian Pancasila, ini terkait erat dengan Gerakan 30 September 1965.

Marzuki juga menyampaikan beratnya perjuangan pahlawan saat mempertahankan Pancasila, banyak yang menjadi korban kekejaman pasukan PKI sehingga 1 Oktober ditetapkan sebagai Hari Kesaktian Pancasila.

Selain itu Marzuki menyampaikan makna yang terkandung dalam Pancasila, antara lain moralitas, kemanusiaan, persatuan, demokrasi dan keadilan. Hendaknya makna-makna tersebut dapat diterapkan oleh anak-anak MTsN 2 dalam kehidupan sehari-hari, baik sebagai individu, sebagai bagian dari sekolah maupun masyarakat yang dapat berguna bagi nusa dan bangsa.

“Sampai saat ini bahaya laten komunis masih ada. Untuk itu, dengan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini saya mengajak kepada peserta upacara, mari kita amalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Para siswa yang nantinya sebagai pemimpin bangsa pada masa yang akan datang harus waspada dan menjauhi hal-hal yang dapat merusak sendi-sendi Pancasila yang akhirnya merusak kehidupan berbangsa dan bernegara" tegas Marzuki (Popi)

Redaktur : Arsuk Effendi

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA