Kasat Intel Polres Pembina Upacara di MAN 2 Kepahiang

Kepahiang (Humas) – Upacara bendera setiap Senin  merupakan kegiatan rutin di MAN 2 Kepahiang, kecuali saat ujian dan libur. Upacara bendera merupakan melatih kesetiaan kepada Negara, yang berlangsung di Lapangan MAN 2 Kepahiang, Senin 15/8.

Kepala satuan intelijen (Kasat Intel) Polres Kab. Kepahiang AKP Untoro, SH selaku pembina upacara menyampaikan bahwa sangat bangga dengan penampilan siswa MAN 2 Kepahiang yang sangat mengugah peserta upacara, karena pengucapan UUD 1945 dan pengucapan janji siswa tanpa teks.

Beliau menghimbau kepada seluruh siswa agar menggunakan Medsos sebijak mungkin. “Jangan sampai posting ujaran kebencian dan berita hoak. Jangan menggunakan Medsos yang tidak dikehendaki, jangan gunakan untuk yang tidak penting. Karena akan berdampak pada pidana,” ujar Toro.

“Mohon siswa agar tidak terlalu sering bermain game, karena akan menimbulkan kecanduan, dan berkuranganya uang jajan. Bisa menimbulkan dampak negatif, berupa suka memiliki milik orang lain, defresi, dan minum racun,” tambah Toro.

“Siswa yang berhasil adalah memiliki out put yang bagus, yakni hormat pada orang tua dan guru, karena adap di atas ilmu,” tutup Toro. Erna


TERKAIT

Wilayah LAINNYA