Ka.Kemenag RL: Sabar dalam Cobaan Allah SWT

Bengkulu (Informasi dan Humas) 21/1- Berita duka telah meninggalnya H.Sulaiman Djas,BA pada usia 75 Tahun yang merupakan pejabat pensiunan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, kita yang ditinggalkan harus tetap sabar dalam menghadapi cobaan yang diberikan Allah SWT kepada setiap umatnya.

Hal ini dikatakan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang  Lebong Drs.H.M.Ch.Naseh,M.Ed saat memberikan kata sambutan dalam acara takziah ke rumah duka di Jalan Banyumas Kecamatan Curup Tengah Kabupaten Rejang Lebong pada hari Senin tanggal 20 Januari 2014.

“Musibah pasti dialami oleh setiap manusia sebab ajal sudah ditentukan Allah SWT jadi kita harus sabar dalam mengahdapi cobaan dan tetap meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT” terang Naseh dalam kata sambutannya.

Ia menuturkan hidup di dunia merupakan perjalaanan menujuh alam akherat maka selama hidup kita harus banyak beramal sholeh dan melaksanakan perintah Allah SWT serta jangan perna melakukan larangan Allah SWT karena setiap yang di larang-Nya itu pasti menghasilkan yang tidak baik yakni dosa. Kepada keluarga yang ditinggal agar selalu mendoakan almarhum supaya di alam barza mendapatkan ketenangan dan semua dosa yang dilakukan selalam hidupnya dapat diampuni Allah SWT.

Sementara itu, salah satu pihak keluarga besar almarhum mengucapkan terima kasih atas kunjungan para pejabat dan staf Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong yang telah turut berduka cita.

Almarhum meninggal di Rumah Sakit DR,Cipto Jakarta pada tengah malam pukul 02.00 WIB setelah berobat di berbagai rumah sakit karena penyakit yang dideritanya. Memang semasa hidup H.Sulaiman Djas,BA, beliau pernah menjabat sebagai kelapa MAN, MTs, PGA dan jabatan lainnya pada Kantor Kementerian Agama Kabuaten Rejang Lebong. Semoga silaturahmi yang sudah terjalin selama ini tetap terpelihara dengan baik walaupun almarhumsudah tiada.

“Saya ucapkan terima kasih kepada kepala kantor dan para pejabat beserta staf Kantor   Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, semoga amal ibadah almarhum dapat diterima Allah SWT dan kami yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan dalam musibah ini” ujarnya.

Acara kunjungan takziah berlangsung dengan baik yang di tutup doa oleh Kasi Bimas Islam Drs.Akhmad Hafizuddin,MHI.Adapun rombongan yang turut berduka cita yakni para pejabat dan staf  di lingkungan Kantor  Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong.

Penulis: Suandi/C


Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA