Bengkulu (Humas)- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr.H.Zahdi Taher,M.HI dalam sambutannya pada kesempatan pemilihan Agen Perubahan Zona Integritas Tahun 2022 di Aula Kanwil megajak yang hadir untuk bersama-sama merubah mindset (pola pikir) menjadi lebih baik dan bermanfaat. Hal ini berkaitan dengan program untuk mewujudkan Kanwil Kemenag Bengkulu menjadi Zona Integritas, Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Disampaikan oleh H.Zahdi bahwa setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Kanwil Kemenag Bengkulu pada hakikatnya adalah Agen Perubahan.” Boleh jadi hari ini kita memilih Agen Perubahan, namun pada hakikatnya kita semua adalah Agen Perubahan itu, kantor kita tidak akan berubah menjadi lebih baik menjadi Zona Integritas, menuju WBK dan WBBM tanpa keterlibatan kita semua, maka dari itu kita semua harus ambil bagian dalam mewujudkannya” terang H.Zahdi.
Disamping mengajak untuk merubah pola pikir untuk kemajuan Kementerian Agama H.Zahdi juga mengingatkan untuk setiap ASN dapat merubah pola kerja lama, yang hanya “datang,duduk,pulang”. “Rubahlah pola kerja kita yang lama,yang kurang berfaedah, datang, duduk,pulang, mari kita berbenah dan merubah paradigma kita untuk kemajuan Kementerian Agama, setidaknya kita berupaya untuk merubah paradigma yang ada di ruang kerja masing-masing dulu” ajak H.Zahdi.
Kedepan H.Zahdi berharap melalui Tim Zona Integritas dapat memacu kinerja ASN di Kanwil Kemenag Bengkulu menjadi lebih baik lagi. “Dengan telah terpilihnya Agen Perubahan yang baru saya berharap kedepan baik tatanan kantor, paradigma dan pola kerja kita dapat dirubah lebih baik lagi, Selamat kepada seluruh kandidat Agen Perubahan, dan ide-ide kreatif para agen akan kita pertimbangkan untuk pembenahan kita kedepan menjadi lebih baik lagi” tutup H.Zahdi. (Dina)