Bengkulu (Informasi dan Humas) 10/7- Dalam acara safari ramadhan atau acara Tarling (Kamis,09/07) di Masjid Jamik Asshihab Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs.H.Ajamalus, MH. Didampingi Bupati Bengkulu Tengah Dr.H.Ferry Ramli, SH.MH menyerahkan bantuan berupa uang Rp.10 juta kepada pengurus masjid Al Ikhlas Desa Pelajau Kecamatan Karang Tinggi.
Bantuan ini berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah Tahun Anggaran 2015. Ada tiga masjid yang mendapat bantuan pada acara Tarling bersama Bupati ini, yaitu masjid Al Ikhlas desa Pelajau, masjid Muttaqin desa Renah Lebar dan masjid Jamik Asshihab desa Ujung Karang, dan masing-masing mendapat bantuan sebesar 10 juta rupiah.
Pada kesempatan ini Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs.H.Ajamalus, MH. Mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bengkulu Tengah yang telah menyediakan anggran bantuan pembangunan masjid di Kabupaten Bengkulu Tengah ini, karena dari Kantor Kemenag Bengkulu Tengah taun anggaran 2015 ini tidak ada anggaran bantuan sosial untuk pembangunan dan rehab masjid.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah berharap kepada pengurus masjid dan masyarakat yang mendapat bantuan ini agar dapat memanfaatkan bantuan ini dengan baik untuk kepentingan pembangunan dan rehab masjidnya masing-masing, mudah-mudahan kerjasama Kemenag dan Pemda Bengkulu Tengah dalam membangun kehidupan beragama, termasuk mebangun sarana dan prasarana rumah ibadah di Kabupaten Bengkulu Tengah ini selalu terpelihara dan semakin harmonis harap H.Ajamalus.
Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari