Kajian Rutin Bulanan, DWP Diminta Kenalkan Konsep Moderasi Pada Keluarga

DWP Kemenag Bengkulu Mengikuti Zoom

Bengkulu (Humas)- Melalui media Zoom Meeting, Darmawanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu mengikuti Kajian Rutin Bulanan yang diselenggarakan oleh DWP Kementerian Agama RI. Hadir pada kesempatan ini Ketua DWP Kanwil Kemenag Bengkulu Hj.Nurbaya Abdu didampingi Wakil Ketua Ny.Hj.Illimirza Ajamalus.

Selain diikuti seluruh pengurus dan anggota DWP Kanwil Kemenag Bengkulu, Zoom Meting ditempat yang sama juga dihadiri oleh perwakilan DWP 10 Kabupaten Kota, dengan jumlah peserta yang hadir lebih kurang berjumlah 80 orang. Kegiatan Pengajian rutin bulanan (6/6) ini mengambil tema Moderasi Beragama.

Dalam sambutan Penasehat DWP Kemenag RI Ny.Eny Retno Yaqut menekankan pentingnya peran ibu dalam keluarga untuk mengenalkan makna moderasi beragama ditengah-tengah keluarga. Hadir selaku Nara Sumber dalam Kajian Keagamaan Rutin Bulanan DWP Kemenag RI ini Hj.Badriyah Fayumi,Lc,MA.

Disampaikan oleh Ny.Eny bahwa Konsep Moderasi beragama haruslah disampaikan secara berulang dalam keluarga agar terbentuk karakter anggota keluarga yang saling menghormati antar pemeluk beragama dan seagama (Moderasi Beragama). Seorang ibu disampaikan pula oleh Ny.Eny harus mampu mengimplementasikan prinsip-prinsip moderasi mulai dari lingkungan keluarga, organisasi hingga lingkungan masyarakat.

Senada dengan yang disampaikan Ny.Eny, selaku narasumber Hj.Badriyah Fayumi,Lc.MA juga menyatakan bahwa nilai-nilai moderasi beragama merupakan salah satu unsur dan sarana untuk menuju keluarga yang sakinah.

Usai pelaksanaan Zoom, kegiatan dilanjutkan dengan Arisan Rutin Bulanan DWP Kanwil Kemenag Bengkulu. Dalam Sambutannya Ketua DWP Hj.Nurbaya mengajak seluruh yang hadir untuk untuk bekerja dengan hati dan menebar kebaikan kapan dan dimanapun berada. Selanjutnya Ketua DWP juga mengajak untuk menjalani kehidupan dengan jujur, bersahaja,istiqomah, Tawadhu dan bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT.Dukungan dan kontribusi yang positif juga menjadi poin penting bagi karir suami dalam menjalankan tugas, karena dengan dukungan yang diberikan akan mendorong kinerja maksimal suami sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Diakhir kegiatan dilakukan sesi foto bersama DWP dari Kabupaten Kota dengan Ketua DWP Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu sebagai dokumentasi.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA