Ka. Subbag TU Kemenag dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Hadiri Giat Latihan Kades Muda (LAKMUD) Nahdlatul Ulama

Bengkulu Utara (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka. Kan Kemenag) Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Drs. H. Ajamalus, MH, yang diwakili oleh Kepala Sub. Bagian Tata Usaha (Ka. Subbag TU), Samsir Alamsa, S.Ag.,M.Ag, bersama Wakil Bupati BU, Arie Septia Adinata, SE., M.AP, hadiri kegiatan Latihan Kader Muda (LAKMUD), Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten BU, bertempat di Aula Sekretariat PCNU Kabupaten BU, Jumat, 12 Februari 2021.

Selain hadir, Ka. Kan Kemenag BU, dan Wakil Bupati BU, serta para peserta pelatihan, hadir pula segenap PCNU, Muslimat NU, Anshor, dan para tamu undangan lainnya.

Dalam momen kata sambutannya, Ka. Kan Kemenag Bu, Drs. H. Ajamalus, MH, melalui Ka. Subbag TU, Samsir Alamsa, S.Ag., M.Ag, menyampaikan apresiasi atas kegiatan tersebut, dan berharap dengan kegiatan itu dapat bermanfaat serta menambah wawasan dan kader yang militan.

“Sebagai generasi muda penerus bangsa, khususnya generasi muda di BU, kami sangat mengapresiasi sekali kegiatan yang diselenggarakan oleh IPNU dan IPPNU ini. Semoga nantinya bermanfaat dan dapat menambah wawasan serta mampu mencetak kader-kader anak bangsa yang militan,” harapnya.

Terakhir, Samsir Alamsa, S.Ag., MH, kepada para peserta pelatihan, mengucapkan selamat mengikuti dan diikutilah kegiatan dengan baik sampai selesai.

“Ikutilah kegiatan ini dengan baik sampai selesai. Semoga nantinya bisa bermanfaat untuk diri sendiri, organisasi, daerah, juga untuk bangsa dan Negara ini,” pungkasnya.

Disisi lain, senada dengan yang disampaikan Ka. Kan Kemenag BU, Wakil Bupati BU, Arie Septia Adinata, SE., M.AP, dalam kesempatan yang sama juga berharap kegiatan tersebut dapat menjadi wadah positif guna mengembangkan potensi diri anak muda,

“IPNU dan IPPNU adalah cikal bakal penerus bangsa, karenanya diharapkan dapat menjadi contoh yang baik bagi pelajar lainnya yang ada di BU ini. Disamping itu, harapan terbesar dari kegiatan ini adalah semoga menjadi wadah pengkaderan yang mampu menangkal gerakan radikalisme, narkoba, tawuran, dan penyebar hoaks,” ujarnya.

Selanjutnya, Wabup BU selain juga mengapresiasi kegiatan itu, menyampaikan pula pesan kepada para panitia dan peserta, agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah, guna memutus mata rantai perkembangan wabah Covid-19. {Erfin Bastary}


TERKAIT

Wilayah LAINNYA