Ka. KUA Padang Jaya Hadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan

Bengkulu (Informasi & Humas) - Bertempat di Komplek Halaman Kantor Camat Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara, Selasa, (10/11) Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Padang Jaya,Razikin Fajri, S,Ag menghadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan tahun 2015.

Bertindak sebagai inspektur Upacara, Camat Kecamatan Padang Jaya. Upacara  Peringatan Pahlawan juga dihadiri oleh, Kepala UPT Dikbud Kecamatan Padang Jaya , Sugimin, S.Pd, M.Pd dan Kapolsek Padang Jaya  AIPTU Suharno tokoh masyarakat, serta perwakilan siswa-siswi diwilayah Kecamatan Padang Jaya.

Upacara peringatan hari Pahlawan tahun 2015 yang dilaksanakan tepat pada pukul 09.00 wib berjalan dengan khidmat dan suskes seiring dengan suksesnya pengibaran bendera yang dilakukan oleh pasukan pengibar bendera tingkat kecamatan padang jaya.

Kepala KUA Kec. Padang Jaya, Rajikn Fajri, S. Ag mengaku bangga bisa ikut langsung dalam upacara peringatan hari pahlawan ini. 

Diakui Razikin bahwa salah satu cara untuk menghargai dan menghormati jasa dan pengorbanan dari para pahlawan bangsa Indonesia adalah dengan ikut serta dalam upacara-upacara kenegaraan seperti upacara hari pahlawan. (rf)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA