Mukomuko (Inmas) - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ipuh Afandi Rahman,S.Sos mengatakan Sekolah Agama harus mampu bersaing dan menjadi idola dengan sekolah yang lain.
‘’Saat ini Sekolah Agama baik Negeri Maupun Swasta menjadi pilihan masyarakat dalam menyekolahkan putra dan Putrinya, dikarenakan mampu menunjukkan kualitas dan prestasi sekolah yang selalu meningkat. Untuk itu saya berharap terus memacu semangat dan disiplin sehingga kepercayaan masyarakat semakin bertambah,’’ kata alumni prodi Kesejahteraan Sosial Fisipol Universitas Bengkulu ini.
Menurut Pembina Yayasan Mutiara Pencerah Burhandari, S.Pd,M.Si Kegiatan ini adalah kegiatan rutin sekolah,yang dirangkai dengan berbagai macam kegiatan lomba, seperti, MTQ, Seni budaya Islam,mewarnai dll. Sehingga dengan kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ajang promosi sekaligus sosialisasi program dari pihak sekolah kepada Masyarakat. ‘’Sehingga masyarakat dapat mengetahui secara langsung kondisi, visi dan missi sekolah,’’ ujat Burhandari.
Acara diakhiri dengan penyerahan hadiah dan piagam penghargaan bagi pemenang lomba. Hadir dalam acara Open House ke 8 ini Camat, Kapolsek, pembina Yayasan Mutiara pencerah, Para Kepala Sekolah, dewan guru dan wali murid. (Ari)