Ka. KUA Arga Makmur Beri Pembinaan Pengurus Majelis Taklim

Bengkulu (Informasi & Humas) – Kepala KUA Kecamatan Arga Makmur, Hamid Muhakam, SHI memberikan arahan dan binaan kepada ibu-ibu pengurus Majelis Taklim dalam Kecamatan Kota Arga Makmur, Rabu, (16/9).

Pembinaan yang dilaksanakan di Kantor Urusan Agama Kecamatan Kota Arga Makmur tersebut di ikuti oleh 20 ibu-ibu yang tergabung dalam kepengurusan majelis taklim Kecamatan Kota Arga Makmur.

Diungkapkan Kepala KUA Kecamatan Arga Makmur, Hamid Muhakam, SHI dalam arahanya bahwa majlis ta’lim merupakan tempat menimbah ilmu pengetahuan khususnya ilmu alat dan Ilmu agama lainnnya yang hidup dan berkembang di masyarakat.

Hamid juga mengapresiasi segenap pengurus Majlis Taklim yang semakin solid dalam upaya memajukan Majelis Taklim, sehingga seluruh permasalah umat yang sedang berkembang sekarang akan dapat teratasi terutama dalam upaya mengatasi kedangkalan aqidah dan peningkatan pemahaman ilmu-ilmu agama termasuk upaya dalam menaggulangi dekadensi moral dikalangan remaja yang menjadi bagian dari tanggung jawab para orang tua.

Selain itu Hamid juga berharap kepada seluruh ibu-ibu yang tergabung dalam kepengurusan majelis taklim menjadi pemersatu umat dalam satu kesefahaman yang sama dalam pengamalan agama yang lebih baik lagi dimasa mendatang. (bu)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA