DWP Kemenag Seluma Ikuti Upacara HAB Ke-69

Bengkulu (Informasi dan Humas) 7/1- Ketua Dharma Wanita Persatuan Kemenag Seluma Miniarti Sipuan,S.Ag.MM beserta Darma Wanita Persatuan yang lainnya hadiri pada upacara Hari Amal Bakhti Kementerian Agama yang ke-69 di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma beberapa hari yang lalu atau tepatnya hari Sabtu tanggal 03 Januari tahun 2015 jam 08.00 WIB.

Dalam upacara HAB kali ini hampir semuanya hadir baik istri pejab atau pelaksana ini dijelaskan oleh Ibu Miniarti Sipuan kepada kami hanya sebagian kecil saja yang tidah hadir dikarnakan ada yang sakit dan mohon izin.

Dalam penjelasan Ibu Ketua DWP Kemenag Seluma Miniarti Sipuan,S.Ag.MM acara untuk memperingati HAB ini dilakukan satu tahun sekali, jadi wajar kalau kita Ibu – ibu DW Kemenag Seluma Khususnya untuk menghadirinya dan ini sudah merupakan tanggung jawab kita seorang Istri dan juga tentang kerja sama antar sesama Ibu DWP baik dari kemenag atau dari KUA dan Sekolah, gunanya untuk menjalin tali silaturrahmi antar sesama,serta untuk memperdalam hubungaan kekeluargaan.

Kemudian ibu mini ini juga menjelaskan dan menekankan kepada anggota DWP Kemenag Seluma agar setiap 1 (satu) bulan sekali terutama ditahun 2015 ini harusla kita hadir dikemenag ini untuk menjalankan program rutinitas kita yaitu Arisan secara Kekeluargaan supaya apa yang kita programkan bisa berjalan dengan baik jelasnya.

Saya selaku Ketua DWP Kemenag Seluma sangat mengharapkan di tahun 2015 ini semoga arisan kita (DWP) ini berjalan sesuai dengan ketentuan dan tentu saja minat ibu – ibu DW PNS Kemenag sangat saya harapkan,agar dimasa yang akan datang DWP kita ini dapat berjalan dengan baik dan sukses. Kemudian saya banyak berterima kasih kepada DW yang telah hadir pada upacara HAB Kemenag yang ke 69 ini demikian Ibu Miniartii. 

Penulis : Mb/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA