Bengkulu Utara (HUMAS) - Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Diniyah Dan Pondok Pesantren (PD Pontren), Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Harta, M.Pd, beri pembinaan terhadap para santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al-Hidayah Desa Taba Tembilang, Kecamatan Kota Arga Makmur, Selasa (26/1/2021).
Pada pembinaan itu, selain para santri hadir pula segenap Ustadz-ustadzh TPA setempat.
Dalam moment tersebut, Kasi PD Pontren Kemenag Kabupaten BU, Harta, M.Pd, terlebih dahulu mengawali pembinaannya dengan menyampaikan pentingnya mematuhi Protokol Kesehatan demi mencegah penyebaran wabah Covid-19, yang akhir-akhir ini cenderung meningkat.
“Patuhilah Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah, yaitu dengan senantiasa menggunakan masker kemanapun pergi, cucilah tangan dengan menggunakan sabun, serta jaga jarak atau jauhi kerumunan. Ini penting dilakukan guna mencegah penyebaran wabah Covid-19,” jelasnya.
Disamping itu, masih dalam moment tersebut, Kasi PD Pontren, Harta, M.Pd, juga mengemukakan tentang kurikulum yang harus disusun oleh para ustadz-ustadzah, yang harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan para santriny.
“Karena belum ada kurikulum khusus pada TPA, maka kepada ustadz-ustadzah untuk dapat menyusunnya sesuai kebutuhan dan tingkatan kemampuan para santri,” pungkasnya. {Erfin Bastary}