Benteng Raih Juara ke-II Pawai Ta’aruf

Bengkulu (Informasi dan Humas) 2/11- Dalam perhelatan besar Musabaqah Tilawatil Qur’an MTQ tingkat Provinsi Bengkulu di Kabupaten Bengkulu Tengah yang ke-XXXII, dimana Panitian MTQ mengadakan perlombaan cabang Pawai Ta’arup sebagai bentuk untuk memeriahkan MTQ di Benteng.

Pada malam pengumuman dan sekaligus malam puncak penutupan MTQ Provinsi di Kabupaten Benteng, Kafilah pawai ta’arup Kabupaten Bengkulu Tengah meraih juara ke-II dari para peserta pawai yang ikut serta yang dilaksanakan pada hari pertama menjelang pembukaan MTQ beberapa hari yang lalu.

Pada malam puncak penutupan MTQ, Sekretaris MTQ Drs. H. Ramlan, MHI, mengumumkan para pemenang lomba, pada saat pengumuman tersebut, diumumkan pula para pemenang lomba dari cabang ta’arup. Dari hasil pengumuman tersebut Benteng meraih juara ke-II dengan jumlah nilai 355.

Sementara itu, Kota Bengkulu meraih juara pertama dan juara ke-III diraih dari Kabupaten Rejang Lebong serta juara harapan dari Kabupaten Muko-muko. “Walaupun meraih juara kedua, kita sudah cukup puas”, ujar Kasi Bimas Islam Kemenag Benteng yang juga sekretaris bidang IV MTQ Beteng Rolly Gunawan, S. Sos. I, M. Hi, ketika ditemui disela-sela acara malam penutupan MTQ Sabtu malam 31/10 pukul 22.30 Wib.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA