Bengkulu (Informasi dan Humas) 2/1- Bertempat di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma,Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma H. Sipuan, S.Ag.MM berserta Pejabat dan Pelaksana hari ini laksanakan Jum’at bersih dalam rangka memasuki tahun baru yaitu tahun 2015 M Hari ini Jum’at Tanggal 02 Januari 2015 Tepat Pukul 07.40 WIB tadi.
Dalam pelaksanaan kebersihan diawal tahun 2015 ini semua Kasi dan Pelaksana membawa alat kebersihan seperti cankul, parang dan lain – lain yang dianggap perlu.
Dijelaskan oleh Kepala Kemenag disaat kami temui diselah sela kebersihan tersebut, diawal tahun 2015 ini kita semuanya harus berubah baik disegi kebersihan atau kerajinan, karna ini sudah menjadi tanggung jawab sebagai aparat Negara.
Kepala Kemenag juga menambahkan pasca tahun baru yaitu tahun 2015 semua ruangan ataupun halaman kantor kita semuanya wajib dibersihkan dan juga ditata dengan seindah mungkin, karna kalau semuanya bersih kita bekerja akan tenang dan semangat.
H. Sipuan sangat mengharapkan kepada semua PNS Kemenag Seluma khususnya jagala selalu kebersihan dan keindahan kantor kita dan juga kita selaku aparatur Negara khususnya kementerian agama wajib melaksanakan Tofoksi kita masing – masing dan juga lima nilai budaya kerja PNS Kemenag sebagai mana yang telah disampaikan oleh Bapak Menteri Agama RI demikian Kepala Kemenag Seluma.
Penulis : Bain, S.IP/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari