Pendidikan Madrasah

Siswa-siswi MIN Pondok Kelapa Benteng Pelajari Baca Tulis Al-Qur’an

Bengkulu (Informasi dan Humas) 22/10- Komitmen Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, dalam rangka mewujudkan peraturan pemeringtah Kabupaten Bengkulu Tengah tentang kewajiban dapat memcaba dan menulis Al-Qur’an, tidak dapat dipandang dengan sebelah mata.

Komitmen tersebut dituangkan Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah terhadap seluruh Madrasah baik swasta maupun negeri di Kabupaten Benteng. Komitmen tersebut diterapkan kepada para siswa madrasah mulai dari setingkat MI, MTS maupun Madrasah Aliyyah atau MA se-Bengkulu Tengah.

Salah satu penerapanya adalah yang dilakukan oleh para dewan guru yang mengajar di MIN Desa Pondok Kelapa Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah. Salah satu Guru di MIN tersebut, Pipin, S. Pd. I, mengatakan. “Setiap harinya menjelang jam pulang kepada seluruh siswa kita mewajibkan para siswa untuk belajar membaca dan menulis Al-Qur’an”, ujarnya.

Belajar membaca dan menuliskan Al-Qur’an ini diterapkan kepada semua kelas dimulai dari materi Iqra’ pada kelas satu hingga Kelas IV, dan Al-Qur’an pada siswa kelas V dan VI. Penerapan ini setiap hari selain pada hari jum’at karena waktu belajarnya sedikit, karena anak laki-laki menjalankan sholat jum’at, tambah Pipin.

Sementara itu Kepala MIN Izhar, S. Pd, M. Pd, mengungkapkan. Program ini akan terus kita terapkan kepada para siswa. Selain untuk membantu para orang tua, juga yang terpenting adalah menyukseskan program pemerintah Benteng terhadap Perda Wajib Baca Tulis Al-Qur’an tersebut.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA