Kaur (Inmas) – Dalam rangka untuk menjaring peserta Kompetensi Sains Madrasah (KSM) yang berkualitas dan akan diikutsertakan dalam ajang KSM tingkat Kabupaten, Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kaur menggelar seleksi KSM tingkat madrasah dengan diikuti 22 orang peserta, Senin, (29/01).
Kepala MIN 2 Kaur Elvi Marlianti, MPd mengatakan, seleksi ini dilakukan guna menjaring siswa memiliki kemampuan dalam dua bidang. Yakni metematika dan IPA. “Dua siswa yang memiliki nilai tertinggi di masing-masing bidang akan menjadi perwakilan madrasah pada KSM tingkat Kabupaten”, ungkapnya.
Kepala MIN 2 Kaur Elvi Marlianti mengaku sengaja melakukan seleksi ini untuk mempersiapkan siswa pada ajang KSM tingkat Kabupaten. Ia berharap melalui seleksi ini, siswa yang akan mewakili madrasah pada ajang KSM tersebut benar-benar memiliki kemampuan sesuai. “Tidak asal main comot sehingga hasil yang akan diperoleh juga diharapkan dapat maksimal,” imbuh Marlianti.
KSM tingkat Kabupaten Kaur rencananya akan dilaksakan pada tanggal 6 Februari 2018, bertempat di MAN Kaur. Salah seorang siswa MIN 2 Kaur, Rizki Apriansah yang mengikuti seleksi mata pelajaran Matematika optimis bisa bersaing dengan peserta lain untuk mendapatkan tiket lomba KSM tingkat Kabupaten. ''Belajarpun sudah saya lakukan dengan maksimal semoga hasilnya bisa membanggakan Madrasah,'' harap Rizki. (Puji**)