Mukomuko (Humas) - Kepala MAN 1 Mukomuko Nursyamsiah, M.Pd. mengimbau seluruh guru MAN 1 Mukomuko untuk melakukan registrasi atau pendaftaran anggota Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI). Pendaftaran anggota PGMI dapat dilakukan melalui Staf Tata Usaha Bagian Kepegawaian dengan mengisi formulir pendaftaran.
Menurut Nursyamsiah, PGMI merupakan organisasi yang menghimpun seluruh guru madrasah di seluruh wilayah Indonesia. PGMI bertujuan untuk mewujudkan guru madrasah yang profesional, bermartabat, sejahtera, dan berperan aktif dalam pembangunan bangsa dan negara.
“Selain itu, PGMI juga memiliki tujuan untuk mewujudkan kebersamaan dan kesadaran yang tinggi akan peran dan fungsi madrasah yang strategis sebagai elemen pembangunan nasional. Jika guru ingin memahami lebih jauh tentang PGMI, guru dapat membaca Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PGMI,” tambah Nursyamsiah.
Saat ini dewan guru MAN 1 Mukomuko sedang melakukan proses pengisian formulir registrasi. Formulir tersebut nantinya akan dikumpulkan beserta syarat lainnya melalui staf tata usaha bagian kepegawaian MAN 1 Mukomuko Yuli Dayana.
Setiap guru akan memperoleh kartu tanda anggota PGMI setelah terdaftar sebagai anggota Persatuan Guru madrasah Indonesia (PGMI). Kartu tanda anggota tersebut dapat digunakan sebagai syarat untuk mengikuti segala kegiatan yang dilaksanakan oleh PGMI. *(J88)