Urusan Agama Islam dan Syariah

Soal Persiapan Pengamanan Sholat Idul Adha, Kemenang Benteng Bersama Kepolisan Koordinasi

Bengkulu Tengah (Inmas) Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah. Pelaksanaan Perayaan Idul Adha 1440 H dengan di tambah pelaksanaan pemotongan hewan kurban di Kabupaten Bengkulu Tenah tidak lama lagi akan di laksanakan. Berbagai persiapan telah dilaksanakan dalam pelaksanaan tersebut.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Kasubbag Tata Usaha Rizal, S. Pd. I, M. Pd, pada senin kemaren tepatnya 22/07, menyambut kedatangan Bagian Humas Kepolisan Resor Kecamatan Karang Tinggi yang merupakan (Perwira Penghubung) Pabung dari Polres Kabupaten Bengkulu Utara Bengkulu Tengah sebut saja Pak Eji, diruang kerjanya.

Ketika di konfirmasi Kasubbag Tata Usaha Rizal mengatakan. Dalam penyambutan dan pertemuan tersebut, membicarakan tentang persiapan pengamanan pelaksanaan hari raya idul adha yang akan dilaksanakan di Kabupaten Bengkulu Tengah, ujarnya. Untuk informasi awal pelaksanaan sholat idul adha Kabupaten Bengkulu Tengah di pusatkan di Masjid Al-Munawarrah Desa Talang Empat Kecamatan Karang Tinggi Kabupaten Bengkulu Tengah dan sekaligus pemotongan hewan kurban oleh pemerintah daerah.

Harapan kita bersama semoga dengan adanya pengamanan dari pihak kepolisian nanti pelaksanan Solat Idul Adha dan pemotongan hewan kurban di Kabupaten Bengkulu Tengah akan berjalan lancar dan aman, tutup Rizal.

Penulis: Guntur

 


TERKAIT

Islam LAINNYA