Urusan Agama Islam dan Syariah

Pertemuan Lintas Sektor, KUA Ipuh Tanda tangan MOU Konseling Pra Nikah Calon Pengantin

Mukomuko (Inmas), Kamis, 19 September 2019 bertempat di Aula Puskesmas Ipuh dilaksanakan Penandatanganagan kerja sama(MOU) antara KUA Kec Ipuh dengan Puskesmas Ipuh tentang Bimbingan Pra nikah Calon Pengantin.

Kerja sama ini bertujuan untuk saling meningkatkan kerja sama lintas sektor bidang keagamaan dan kesehatan. Karena keluarga dibentuk  dan ditegakkan dengan banyak hal diantaranya adalah kesehatan, yang mana faktor kesehatan merupakan kebutuhan semua manusia , dengan hidup sehat maka kita bisa melakukan banyak hal.

Hadir dalam acara tersebut Camat, forkompimcam, kepala Madrasah dan undangan lainnya. Dalam kegiatan ini juga dilakukan pertemuan lintas sektor bidang kesehatan.

 

Afandi Rahman Selaku Kepala KUA Kecamatan Ipuh Merasa Bersyukur Kerja Sama seperti ini dapat terjalin dengan baik Mudah Mudahan dengan Kerja sama ini bisa tercapai semua apa yang menjadi harpan bersama.

“ Alhamdulillah kerja sama secara resmi dapat dilaksanakan sehingga ke depan Binwin calon pengantin lebih baik lagi” Ungkapnya

kepala Puskesmas Ipuh Dr.Yuli Harmy menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dalam penasihatan calon pengantin , smg ke depan hub antara Kua dan pihak Puskesmas terjalin dengan baik.

“Selama ini kita sudah menjalin kerjasama dengan pihak Kemenag /kua seperti masalah haji, sunat masal dan imunisasi calon pengantin” tambahnya. (Tisna).


TERKAIT

Islam LAINNYA