Urusan Agama Islam dan Syariah

PAI Non PNS Sindang Dataran Mitra Kerja Masyarakat

Rejang Lebong (Inmas). Mungkin secara umu masyarakat sudah mengetahui tugas PAI Non PNS di desa tempat mereka bertugas, namun dalam beberapa pertemuan kepada masyarakat masih ada yang menganggap PAI Non PNS hanya mengajar baca Al-Quran di MDA  misalnya. Maka dari itu, dalam rangka sosialisasi tupoksi penyuluh agama Islam kepada masyarakat, secara utuh PAI Non PNS KUA Sindang Dataran yaitu Soni AP mencoba mengadakan kegiatan di MT Nurul Huda Desa Talang Belitar yaitu berupa kegiatan sosialisasi atau shering pendapat kepada pengurus masjid, tokoh masyarakat dan tokoh agama. (03/12/2017) 19.30 WIB

Dalam kegiatan ini kami membuka  seluas-luasnya kesempatan kepada masyarakat untuk bertanya tentang fungsi PAI Non PNS di desa tempat tugas mereka. Dari kegiatan tersebut kami banyak mendapatkan berbagai masukan saran pendapat tentang bagaimana meningkatkan kegiatan yang bersifat keagamaan di desa Talang Belitar ini. Ujar Soni AP

Setelah kami menyampaikan salah satu saja misalya tugas PAI Non PNS adalah membimbing masyarakat untuk mengentaskan buta huruf  terhadap Al-Qur’an, maka ada diantara masyarakat yang mengusulkan pembentukan wadah baru untuk media belajar tersebut yaitu dengan membentuk semacam majelis taklim khususnya belajar Al-Qur’an. Dan usulan tersebut langsung disambut antusias oleh peserta kegiatan yang hadir. Dan pada malam tersebut terbentuklah MT baru yang dilaksanakan setiap malam Senin.

Menurut kami selaku pelaksana kegiatan tersebut harus dilaksanakan karena ternyata dilapangan banyak sekali masyarakat yang belum tahu dan mengerti tugas PAI Non PNS itu sendiri, bahkan ada yang tidak tau siapa PAI Non PNS di desanya. Harapan kami dengan diadakannya kegiatan semacam ini akan lebih memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang tugas pokok dan fungsi PAI Non PNS itu sendiri. (Soni)

 

 


TERKAIT

Islam LAINNYA