Urusan Agama Islam dan Syariah

Kunjungan Babinkantibmas Polsek Curup Di KUA Curup Utara

Rejang Lebong (Inmas) -- Pada hari kamis tanggal 19 Oktober 2017, Kantor Urusan Agama Kecamatan Curup Utara menerima kunjungan  anggota Babinkantibmas AIPDA polisi Anwar, SH. Kunjungan tersebut dalam rangka antisipasi faham radikalisme yang semakin marak di Indonesia. Kedatangan anggota tersebut langsung diterima  oleh Kepala KUA kecamatan Curup Utara Yusman Haris di ruang kerjangya.

Setelah menerima kedatangan Babinkatibmas tersebut, selanjutnya Yusman Haris, selaku Kepala Kantor Urusan Agama Kec. Curup Utara mengumpulkan semua ASN KUA Curup Utara untuk bertatap mukadiruang Balai Nikah KUAS dengan AIPDA Polisi Anwar, SH, selanjutnya Anwar menyampaikan arahannya di hadapan ASN KUA Curup Utara, dalam arahannya Anwar menyampaikan agar seluruh ASN KUA Curup Utara, menolak adanya faham Radikalisme, selain itu dia berpesan agar menjaga kekompakan antar ASN, dan juga menjaga keamanan KUA Curup Utara, terutama malam hari

Beliau juga (Anwar) menghimbau agar selalu berhati-hati  terhadap hal-hal yang berkemungkinan mencurigakan dan agar dapat menghubunginya secara langsung. Menurut  Yusman Haris mudahan – mudahan dengan kunjungan tersebut,  dapat menjalin tali silaturrahim, serta menjadi moment awal dalam rangka kerjasama yang baik antara pihak KUA Kecamatan Curup Utara dengan anggota Babinkantibmas Polsek Curup, hal ini kemudian di aminkan oleh ASN KUA Kecamatan Curup Utara.


TERKAIT

Islam LAINNYA