Mukomuko (Inmas), PAI Non PNS KUA Kecamatan Lubuk Pinang melakukan pembinaan di TPQ Nurul Yaqin Desa Lubuk Pinang, Selasa (14/11). Pembinaan kali ini difokuskan pada praktik ibadah yakni simulasi sholat berjama’ah.
Islamisasni, S.Pd.I selaku pembina dari simulasi ini mengutarakan bahwa praktik ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para santri tentang tatacara pelaksanaan dari sholat berjamaah yang secara teoritis sudah mereka pelajari selama ini.
Kepala TPQ Nurul Yaqin Desa Lubuk Pinang Ustadz Zahari Djohan mengucapkan terima kasih atas pembinaan yang dilakukan pihak KUA Kecamatan Lubuk Pinang, kegiatan ini tentu akan menambah semangat para santri bahkan bisa memicu antusias masyarakat sekitar untuk menitipkan anak-anaknya menuntut ilmu di TPQ Nurul Yaqin ini.
Kepala KUA kecamatan Lubuk Pinang, Peri Irawan, SHI membenarkan adanya pembinaan ini. Praktik Ibadah ini memang sangat perlu diajarkan pada santri-santri TPQ apalagi simulasi sholat berjamaah.
Mudah-mudahan dengan simulasi ini para santri sudah bisa dan gemar mengerjakan sholat berjamaah dengan benar, dan tentunya yang lebih kita harapkan lagi dari mereka nantinya adalah mereaka akan bisa menjadi pelopor sholat berjamaah, mulai dari lingkungan keluarganya sampai kepada lingkungan masyarakat sekitarnya. (FR)