Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf

Kepala Kantor Kemenag BS Hadiri Pembukaan MTQ Nasional

Bengkulu Selatan (Inmas), Sebagai bentuk dukungan terhadap penyelenggaraan event Nasional MTQ ke XXVII di Medan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan Arsan S Ibrahim menghadiri Pembukaan MTQ Nasional. Turut mendampingi Ka.Sub Bag TU Jasman, Kasi Bimas Islam Midi Saherman dan Ketua Darmawanita Usna Delfita Arsan.

Acara yang langsung dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo ini juga dihadiri oleh perwakilan duta besar dari negara sahabat, Para Menteri,Gubernur se Indonesia, Bupati serta Walikota dan yang paling penting dihadiri oleh para Kafilah dari seluruh Nusantara.

Acara dimulai dengan pengibaran bendera MTQ oleh Paskibraka Sumatra Utara tahun 2016-2018, sebagai tanda dimulainya rangkaian kegiatan MTQ Nasional ke XXVII. Suasana pembukaan juga berlangsung meriah dengan penampilan paduan suara siswa/i MAN 2 Model Sumut serta penampilan seni dan budaya dari Sumatera Utara.

Dalam sambutannya Presiden menyatakan bahwa Al-Quran adalah tuntunan hidup bagi umat dan hendaknya dapat diamalkan dalam kehidupan dan berharap agar penyelenggaraan MTQ Nasional ke 27 dapat berjalan dengan lancar.

Selaku Kepala Kemenag Arsan juga mengharapkan agar kafilah dari Provinsi Bengkulu yang 6 orang diantaranya adalah utusan dari Bengkulu Selatan dapat membawa nama harum bagi provinsi Bengkulu. "Semoga dengan usaha maksimal dari seluruh Kafilah akan membawa nama harum bagi provinsi Bengkulu," ungkap Arsan. (fardiana)


TERKAIT

Islam LAINNYA