Mukomuko (Inmas), Pada hari Jum'at tanggal 31 Agustus 2018 pukul 18.15 WAS setelah 35 hari berada di tanah suci baru ini turun hujan yang cukup deras bertepatan saat jamaah haji melaksanakan tawaf di pelantaran Ka'bah Masjidil Haram.
Demikian disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mukomuko Ajamalus selaku TPIHI atau pembimbing ibadah kloter 9 Padang Bengkulu (Jum'at, 31/8).
Dijelaskan oleh Ajamalus, hujan yang berlangsung lebih kurang sekitar 10 menit itu cukup deras sehingga air sudah tergenang dilantai pelantaran Ka'bah dan baju para jamaah tawaf juga sudah basah.
Ajamalus juga mengatakan saat hujan deras turun para jamaah yang sedang berada dekat Hijir Isma'il, secara spontan para jamaah mengabadikan pancaran air di pancuran emas Ka'bah dengan handphone masing-masing tetapi saat dicek tidak terdapat file video yang dimaksud. (Tisna)