Haji dan Umroh

Kasi PHU Kemenag Kab.Mukomuko Buka Pelaksanaan Test Kompetensi Seleksi Petugas Haji 1440 H/ 2019 M

Mukomuko (Inmas), Senin 25 Februari 2019 Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kab. Mukomuko Drs. H. Ali Muda didampingi oleh Ahmad Mukhtaramin selaku petugas Monitoring dan beberapa Panitia Pelaksana Test Kompetensi Seleksi Rekrutmen Petugas Haji tahun 1440 H /2019 M yaitu Ibu Jeki Oktavia Susanti, S.Sos dan Ibu Anisah S.Ag membuka secara resmi pelaksanaan Test Rekrutmen seleksi Petugas Haji (TPHI dan PPIH Arab Saudi) tahun 1440 H/ 2019 M.

Test Kompetensi di Madrasah Aliyah Negeri 2 Mukomuko, Kelurahan Bandarratu, Kec. Kota Mukomuko, Kab. Mukomuko.

Dalam Sambutan Pembukaan Pelaksanaan Test Kompetensi Seleksi Rekrutmen Petugas Haji Tahun 1440 H/ 2019 Ali Muda Menghaturkan ribuan terimakasih kepada Petugas Monitoring dan peserta Test Kompetensi atas ke ikut sertaan dalam pelaksanaan test, dan beliau juga memohon maaf bila yang seharusnya membuka Pelaksanaan test ini adalah Kankemenag Kab. Mukomuko, karena ada beberapa Acara yang tidak dapat ditinggalkan.

" saya ucapkan ribuan terimakasih sebanyak-banyaknya untuk Petugas Monitoring dari Kanwil Bengkulu yang telah hadir saat ini, dan tentunya Haturan terimakasih juga untuk para peserta Test yang bersedia menerima dan hadir untuk melakukan Test Kompetensi kali ini, saya mohon maaf sedalam-dalamnya atas ketidakhadiran Ka. Kankemenag Ajamalus untuk membuka acara kita kali ini, karena ada acara yang bersamaan yang tidak dapat di tinggalkan, semoga tidak mengurangi Hikmah dari acara pelaksanaan Test Kompetensi seleksi Petugas Haji kali ini.” Terang Ali Muda.

 " saya berharap semoga Kegiatan Pelaksanaan Test Kompetensi Seleksi Rekrutmen Petugas Haji tahun ini di MAN 2 Mukomuko dapat berjalan dengan Lancar tanpa ada halangan sedikit apapun, para peserta dapat mengerjakan soal-soal dengan baik dan benar, dan nantinya akan di peroleh Calon Petugas Haji yang Profesional, Ikhlas Melayani dan bertanggung Jawab”. Tambah Ali Muda.

Test Kompetensi ada 2 Konsentrasi Tugas dengan Jumlah seluruh Peserta yaitu 12 Peserta dengan Rincian : Peserta TPHI : 5 Peserta, dan  Peserta PPIH : 7 Peserta

Peserta yang hadir dan mengikuti Seleksi adalah 11 orang peserta 1 (satu) peserta Test Kompetensi Konsentrasi TPHI berhalangan berangkat dan tidak mengikuti Test Kompetensi atas Nama Mustofa asal instansi MTsN 06 Mukomuko.

Test Kompetensi berjalan dengan Lancar dan baik. dan Peserta test Kompetensi Seleksi Rekrutmen Petugas Haji Tingkat Kabupaten Kantor Kementerian Agama Kab. Mukomuko  yang mendapatkan nilai tertinggi atau juara 1 nantinya dapat diusulkan untuk mengikuti seleksi Petugas Haji Tingkat Provinsi Bengkulu. (Rahmat).


TERKAIT

Islam LAINNYA