Bengkulu (Humas) - Sehubungan dengan pembatalan keberangkatan haji Indonesia tahun 1441 H yang tertuang dalam Keputusan Menteri Agama Nomor 494 Tahun 2020, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Bustasar MS, M.Pd melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Seluma, Selasa (8/9).
Bertempat di Masjid Agung Baitul Falihin Kabupaten Seluma, di depan seluruh jamaah haji Kabupaten Seluma yang tertunda keberangkatannya dalam sambutannya Bustasar mengingatkan untuk senantiasa menjaga kesehatan.
"Pembatalan keberangkatan ini bukan berarti keikutsertaan haji dihapus, melainkan ditunda keberangkatan tahun ini dialihkan ke tahun depan, mengingat wabah covid-19 yang mendunia" terang Kakanwil.
"Masa covid-19 ini hendaklah selalu menjaga kesehatan, senantiasa mengatur pola hidup yang baik, jaga kebugaran dengan berolahraga teratur, dan jangan lupa patuhi protokol kesehatan yang selalu digaungkan pemerintah, memakai masker jika keluar rumah, menjaga jarak aman, rajin mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga kebersihan" papar Bustasar.
Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Drs. H. Mulya Hudori, M.Pd menerangkan, pihaknya senantiasa menjalin hubungan yang baik dengan tetap berkomunikasi bersama jamaah haji seluma yang tertunda keberangkatan.
"Kuota jamaah haji Kabupaten Seluma yang tertunda keberangkatannya tahun 1441 H ini sebanyak 171 orang, pembinaan-pembinaan senantiasa kita lakukan terutama mengingatkan untuk selalu disiplin mengikuti protokol kesehatan yang selalu digaungkan pemerintah di masa pandemi covid-19 ini" kata Mulya Hudori. (js)
Islam
Haji dan Umroh
Kakanwil Ingatkan Calon Jamaah Haji Seluma untuk Senantiasa Menjaga Kesehatan
- Jumat, 11 September 2020 | 00:00 WIB