Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka. KUA Kecamatan Batik Nau Hadiri Sosialisasi New Normal

Bengkulu Utara (Humas) Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Batik Nau, Fahcrudin, S. Ag menghadiri kegiatan Sosialisasi New Normal yang di gelar di Aula Kantor Camat Batik Nau, Kamis, (4/6).

Sosialisasi diselenggarakan dengan menhgadirkan Unsur Tripika Kecamatan Batik Nau, Kepala Puskesmas Kecamatan Batik Nau Kepala Desa se Kecamatan Batik Nau, BPD se Kecamatan Batik Nau, Perwakilan sekolah dalam kecamatan Batik Nau dan di buka secara langsung oleh Camat Batik Nau, Sabani, SH.

Camat Batik Nau, Sabani, SH dalam  rapat tersebut menjelaskan bahwa sosialisasi new normal ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat, tentang apa ini New Normal dimana masyarakat beranggapan bahwa new normal diartikan sebagai bentuk kebebasan dengan tidak memperhatikan protocol kesehatan.

Sabani berharap dengan adanya sosialisasi ini seluruh masyarakat Kecamatan Batik Nau, khususnya para Kepala Desa beserta perangkat dan BPD bias melakukan persiapan-persiapan di desanya masing-masing dalam menghadpai new normal ini dengan menyiapkan tempat cuci tangan di depan rumahnya masing-masing serta  selalu menggunakan masker saat akan beraktivitas keluar rumah.

Sementera itu, Kepala KUA Kecamatan Batik Nau, Fahrudin, S. Ag dalam kesempatan tersebut berharap dan berdoa semoga masyarakat di Kecamatan Batik Nau selalu dalam lindungan Allah SWT dan selalu di beri kesehatan dalam menjalankan rutinitas sehari-hari.

Penulis : Fahcrudin, S. Ag


TERKAIT

Islam LAINNYA