Seluma (Inmas) – Sebanyak 30 pasang calon pengantin yang mengikuti Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Bagi Calon Pengantin Angkatan I yang dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma yang berasal dari empat kecamatan antara lain Kecamatan Sukaraja, Kecamatan Air Periukan, Kecamatan Lubuk Sandi dan Kecamatan Seluma Barat.Senin, 28/10/19,
Pada sesi terakhir BINWIN panitia menghadirkan narasumber dari Dinkes, Irwan, SKM yang menyampaikan, materi berkenaan dengan kesehatan reproduksi, dipandu oleh Kasi Penmad, Renoctha Reffenza, S.IP
Diawal penyampaiannya, Irwan menjelaskan bahwa menikah tidak hanya membutuhkan persiapan metal, tetapi kondisi fisik juga perlu mendapat perhatian. Selain menjaga kebugaran menjelang hari - H, ternyata ada beberapa pemeriksaan yang perlu dilakukan oleh para calon suami dan istri tentang pentingnya pemahaman reproduksi pra nikah.
"Kesehatan reproduksi adalah keadaan sehat menyeluruh, serta fungsi reproduksi yang normal. Jadi seseorang dengan reproduksi yg sehat, bukan hanya kondisi bebas penyakit, tetapi juga kehidupan seksual yang menyenangkan. Jika dilihat dari persiapan pernikahan, maka pemeriksaan kesehatan reproduksi (kespro) hanya sebagian dari yang dibutuhkan untuk mempersiapkan suatu pernikahan yang sehat,” tegas Irwan.
Pernikahan bukan hanya mempersatukan dua hati yang memiliki perasaan dan tujuan hidup yang sama, namun umumnya juga bertujuan untuk menghasilkan keturunan sebagai pewaris pasangan. Oleh karena itu, pemeriksaan kesehatan sebelum pernikahan lebih ditujukan untuk persiapan menghasilkan keturunan yang sehat sejahtera.
Selain itu pemeriksaan kespro juga berfungsi untuk menciptakan hubungan pernikahan yang aman, artinya bebas dari infeksi yang mungkin dibawa oleh salah satu atau kedua pasangan, dan menjaga kerhamonisan rumah tangga yang akan dibina kelak.
"Ini merupakan langkah meningkatkan pendidikan dan kesehatan, terutama kesehatan reproduksi. Jika reproduksi sehat, otomatis anak yang dihasilkan juga sehat. Hal ini bisa menghindari penyakit menular kepada anak," terangnya.
Irwan pun menjelaskan Kondisi kesehatan kedua calon pengantin penting diperhatikan sebelum menikah. Hal ini karena setelah menikah, setiap catin akan berhubungan intim secara rutin. Selain itu, kemungkinan terjadinya kehamilan pun sangat besar. Dengan pemberian vaksin, maka Catin bisa terlindung dari beberapa penyakit berbahaya.
Maka dari itu, setiap pasangan yang hendak menikah, dianjurkan untuk melakukan tes kesehatan pranikah, khususnya kaum perempuan. “Nah, selain pemeriksaan kesehatan pra nikah, ada informasi penting tentang imunisasi TT/suntik TT. Para calon pengantin perempuan sebaiknya jangan meremehkan pentingnya suntik TT sebelum menikah.”harapnya.(SA).