Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Harus Amanah, Ponpes Al Hasanah Lantik Pengurus OP3AH

Bengkulu Tengah (Inmas) - Pondok Pesantren Al Hasanah Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah mengadakan pelantikan pengurus Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Al Hasanah(OP3AH) tahun ajaran 2020-2021. Pelantikan dilaksanakan di gedung Mujahidin, Pondok Pesantren Al Hasanah.

Pelantikan pengurus OP3AH dimulai dengan sambutan pembina OP3AH, ustadz Ashabul Yamin, S.Pd, kemudian sambutan kepala madrasah, ustadz Deri Fachri Hasymi, S.Pi, pengukuhan pengurus dan pengambilan sumpah organisasi oleh Waka Kesiswaan, ustadz Tono Budi Utomo, S.Pd, dan tausiyah oleh pimpinan pondok Pesantren Al Hasanah, ustadz KH. Irham Hasmi, Lc.M.Pd.

Dalam arahan Pimpinan Ponpes Al-Hasanah Uztd KH. Irham Hasmi, Lc.M. Pd bahwa menjadi seorang pemimpin merupakan tanggung jawab kita semua, termasuk pengurus organisasi ini.

“Harus amanah dalam menjalani tugas dan tanggung jawab sebagai pengurus OP3AH serta menjadi contoh bagi adek tingkatnya”. Ungkap Irham

Adapun pengurus oragnisasi yaitu Ketua OP3AH yang lama yaitu Fery Febriansyah, kelas 12 IPS 2 digantikan oleh ketua OP3AH yang baru yaitu Muhktar Anjeza, kelas 11 IPS 2. Mereka melakukan penandatanganan dan serah terima jabatan ketua OP3AH disaksikan oleh seluruh warga Pondok pesantren Al Hasanah. Maka mulai sejak dilantik pengurus OP3AH yang baru, wewenang dan tanggung jawab kepengurusan OP3AH yang lama telah dilimpahkan kepada pengurus OP3AH yang baru. (Tono)


TERKAIT

Islam LAINNYA