Bengkulu (Humas) - Gubernur Bengkulu H. Rohidin Mersyah, Kamis (9/6) melepas secara resmi 393 Calon Jamaah Haji (CJH) kloter 1 Bengkulu yang tergabung dalam kloter 6 Padang.
CJH yang berasal dari Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Selatan, Kaur, Bengkulu Tengah, Seluma, dan Lebong ini dilepas secara resmi di Aula Asrama Haji, Embarkasi Antara Bengkulu, yang juga dihadiri secara langsung antara lain oleh Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Zahdi Taher, M.HI, Kepala Kantor Kemenkumham, Kepala Kementerian Agama Kabupaten/Kota dan Kepala Bidang Haji dan Umroh Dr. H. Intihan.
Dalam laporan yang disampaikan oleh Kakanwil Kemenag Bengkulu H. Zahdi menyampaikan bahwa pada kloter 1 ini akan diberangkatkan sebanyak 391 orang Calon Jamaah Haji termasuk 6 orang petugas yang terdiri dari 1 orang TPHI atas nama Evran Sosqa, 1 orang TPIHI atas nama H. Ahmat Marhaen, 2 TKHI yaitu dr. Nici Apriyanti dan Ns.Suhartono, S.Kep, PHD pelayanan Umum Dra.Evriza, M.Pd, PHD Pelayanan Kesehatan dr. Syabriansyah, SP, THT dan 393 CJH yang terdiri dari 155 CJH laki-laki dan 236 orang CJH wanita.
Namun dari 393 orang CJH kloter 1 yang seharusnya diberangkatkan tahun ini 2 orang CJH dinyatakan gagal berangkat karena tidak istitoah. Kedua CJH ini yaitu Kartini Kawin Mansud (59 thn) CJH asal Kabupaten Kaur dan Sumarni Yunus Daud (55 thn) CJH asal Kabupaten Bengkulu Tengah.
Disampaikan oleh Kakanwil pula bahwa seluruh CJH beserta petugas kloter 1 akan diberangkatkan menuju Padang dalam 2 kali penerbangan dengan pesawat Lion Air pada pukul 14.50 WIB dan penerbangan ke dua pada pukul 15.10 WIB, dan akan diberangkatkan menuju Madinah pada pukul 20.40 WIB dengan pesawat Garuda Indonesia (GA 3306) dihari yang sama, Kamis (9/6) dari Bandar Udara Internasional Minangkabau (BIM).
Sementara itu Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah dalam sambutannya berpesan agar CJH dapat meniatkan dengan benar dan ikhlas serta memanfaatkan kesempatan ini betul-betul untuk ibadah.
"Kita patut bersyukur karena setelah 2 tahun ibadah Haji ditiadakan karena pandemi Covid-19 tahun ini kita kembali dapat melaksanakan pemberangkatan ibadah haji, meski tahun ini hanya 46,7% CJH yang dapat diberangkatkan dari 1636 kuota normal Provinsi Bengkulu," terang Rohidin.
Disampaikan pula oleh Gubernur bahwa tahun ini biaya haji untuk Embarkasi Padang yaitu sebesar Rp 95.443.393,05 artinya adalah kekurangan total pelunasan oleh CJH telah ditanggung oleh Pemerintah. Tak lupa pula dalam sambutannya H. Rohidin berpesan kepada seluruh CJH kloter 1 untuk menjaga kesehatan, mematuhi protokol kesehatan, dan menjaga kekompakan, sehingga dapat kembali ke Indonesia nantinya dengan sehat pula dengan membawa gelar Haji yang Mabrur dan Mabrurah.
(Dina/Anugrah)