Mukomuko (Inmas), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko melalui Penyelenggara Haji dan Umroh melangsungkan Manasik Haji Mandiri yang ke empat. Kegiatan manasik dilangsungkan di Mushallah Miftahul Jannah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko.
Turut hadir juga dalam kegiatan manasik tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko, Drs. H. Ajamalus, MH, Kabag Kesra Pemkab Mukomuko, Kasi PHU dan beberapa orang petugas Dinas Kesehatan.
Kali ini kegiatan manasik mandiri yang dilaksanakan setiap bulan oleh pihak kemenag dilaksanakan dengan mendatangkan petugas kesehatan dari Dinas kesehatan untuk memberikan materi kepada calon jamaah haji.
Kasi Haji dan Umroh Kantor Kemenag Mukomuko Drs. Syukron, M.Pd mengatakan bahwa kegiatan manasik mandiri kali ini akan diisi materinya oleh petugas kesehatan dari Dinas kesehatan, Syukron juga berharap kepada seluruh calon jamaah haji agar mengikuti kegiatan manasik ini dengan serius.
“Saya berharap kepada seluruh calon jamaah haji untuk dapat mengikuti materi yang disampaikan petugas kesehatan ini dengan serius, dan dapat mengindahkan apa apa saja yang disampaiakan oleh pertugas kesehatan agar kesehatan para jamaah dapat selalu terjaga sampai hari keberangkatan nantinya,” ungkap Syukron (Tisna)