Bengkulu (Inmas)- Sebanyak 178 jamaah haji asal Kabupaten Mukomuko yang terhgabung dalam kelompok terbang (keloter 8) tiba dengan selamat di asrama haji antara provinsi bengkulu sabtu (5/08/2017). Mereka tiba di asrama haji sekitar pukul 12.30 dini hari WIB.
Keberangkatan Jamaah haji dari Mukomuko di dampingi langsung oleh kepala kantor kementerian Agama, kasubbag TU, kasi PHU dan beberpa staf, sementara dari pemda Mukomuko turut hadir juga kesra pemda Mukomuko, setia di asrama Haji jamaah dilakukan kembali pendataan untuk memastikan bahwa kondisi jamaah masih baik baik saja.
Kepala kemenag Mukomuko Drs. H. Ajamalus MH mengatakan ini baru langkah pertama jamaah haji berangkat dari rumah masing-masing masing, setelah ini jamaah akan diterbangkan ke padang, sumatra barat sebelum merka diterbangkan langsung ke arab saudi,
H.Ajamalus berpesan kepada seluruh jamaah, agar jamaah selalu menjaga kesehatan melihat perjalanan jamaah masih cukup panjang, jangan sampai kondisi jamaah drop sebelum sampai di tujuan.
Selain itu beliau juga mengatakan bahwa beliau tidak bisa mendampingi jamaah untuk perjalamnan selanjutnya, diharapkan jamaah apabila ada masalah segera menghubungi ketua kelompoknya atau ketua regu. Ungkapnya (Humas KanKemenag Mukomuko).