Bimbingan Masyarakat Budha

Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Adakan TOT USBN Mapel Agama Buddha

Bengkulu (Inmas), Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu menggelar Training Of Trainer (TOT) penyusunan soal USBN (Ujian Sekolah Berstandar Nasional) Pendidikan Agama  Buddha dan Budi Pekerti. 

Kegiatan  yang dilaksanakan di Hotel Splash Kota Bengkulu ini dibuka oleh Dirjen Bimas Buddha yang dalam hal ini diwakili oleh Kasubdit Pendidikan Dasar dan Menengah, Paniran, S,Ag., M.Si., M.Pd.B.

Dalam sambutannya Paniran  menyampaikan  bahwa  soal  ujian merupakan  salah satu alat ukur kemampuan guru dalam mentransfer ilmu pendidikan kepada segenap siswa-siswanya.

“Salah satu komponen keberhasilan pendidikan adalah menciptakan guru yang profesional dan untuk mendukungnya perlu diberikan pelatihan-pelatihan seperti sekarang ini,” ujar Paniran.

Sebelumnya Kepala Kanwil  Kementerian Agama Provinsi  Bengkulu dalam sambutannya yang diwakili oleh Pembimas Buddha  Warlan, SE., M.Pd menyampaikan  bahwa   perlunya pelatihan  Training Of Trainer (TOT)  terhadap guru agama Buddha  ini disebabkan  adanya keragaman dalam penyusunan soal  agama Buddha antar satu sekolah dengan sekolah yang lainnya.   

“Dasar inilah yang  mendasari agar terbentuknya kumpulan soal sehingga dapat dijadikan dalam pelaksanaan ujian disekolah dengan memiliki format yang sama antara sekolah yang satu dengan sekolah yang lainnya,” ucap Warlan.

Sementara itu  Edi Susanto selaku Ketua Panitia  kegiatan melaporkan  bahwa tujuan TOT ini untuk menyusun soal USBN dan sekaligus membina guru-guru agama Buddha dalam penyusunan soal-soal agama Buddha agar dijadikan sebagai acuan pelaksanaan USBN.

Untuk diketahui kegiatan TOT Guru Agama Buddha diikuti  40 Guru Agama Buddha  dari tingkat SD, SMP dan SMA  dan juga  guru Non PNS serta guru Sekolah Minggu Buddha se Provinsi Bengkulu. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 16 s,d 18 Maret 2018 di Hotel Splash Kota Bengkulu. (Ju&Haf)


TERKAIT

Budha LAINNYA