Penyuluh KUA Kecamatan Sukaraja Ajak Masyarakat Cintai Alquran

Seluma ( Humas) -  Al-Qur’an merupakan kitab suci umat Islam yang berfungsi sebagai petunjuk bagi manusia dalam mengarahkan kehidupannya. Secara garis besar, al-Qur’an mengandung ajaran tentang aqidah, syariah, dan akhlak, namun al-Qur’an juga mengandung isyarat-isyarat ilmiah yakni mengandung ayat-ayat sains dan teknologi. Untuk dapat mengenal, memahami, dan menafsirkan  al-Qur’an tidak hanya berbekal pengetahuan bahasa Arab, melainkan dibutuhkan berbagai macam ilmu guna untuk mengungkap makna yang terkandung dalam al-Qur’an,jelas Weni Penyuluh Agama  Islam Kecamatan  Sukaraja  ketika mendistribusikan  wakaf  Al-quran ke Tpq Al-Fath Kelurahan Babatan, Rabu,30/10/24.

Weni mengatakan pendistribusian   wakaf alquran ini merupakan amanat dari BWA untuk di sampaikan kepada masyarakat baik anak-anak ataupun orang tua yang membutuhkannya dalam mempelajari  bacaan  dan memahami kandungan isi alquran yang merupakan petunjuk bagi umat manusia.

Alhamdulilah  nampak kecerian  dan bahagia  diwajah anak –anak tpq  yang telah mendapatkan alquran baru sehingga mereka semakin semangat untuk belajar membaca alquran, dan tak lupa pula  mengucapkan rasa syukur dan  terima kasi kepada BWA atas pemberian wakaf alquran ini semoga menjadi  ladang amal jariyah bagi mereka yang telah mewakafkan alquran  ini dan semoga dapat bermanfaat untuk kita semua,tutup Weni. (Naf/JA)


TERKAIT

Berita LAINNYA