Kepahiang (Humas) --- MIN 04 Kepahiang menggelar Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) bagi siswa kelas V pada tanggal 30 dan 31 Oktober 2024. Kegiatan ini melibatkan 30 peserta didik yang dibagi menjadi tiga sesi, dengan masing-masing sesi diikuti oleh 10 peserta didik. Pembagian sesi ini diharapkan dapat mendukung kelancaran dan ketertiban pelaksanaan asesmen.
Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri 04 Kepahiang Hertini, S. Pd., M. Pd., menyampaikan bahwa ANBK dilaksanakan bertujuan untuk mengukur kompetensi siswa dalam literasi, numerasi, serta pembentukan karakter.
“Selain itu, asesmen ini juga berfungsi sebagai evaluasi terhadap efektivitas proses pembelajaran di madrasah, sehingga dapat memberikan gambaran menyeluruh terkait capaian akademik siswa,” ujar Hertini.
Proktor ANBK Ade Uswatul Hasanah, S.E., memastikan seluruh persiapan teknis telah dilakukan dengan baik untuk mendukung pelaksanaan asesmen di setiap sesi. Dengan kesiapan perangkat komputer dan stabilitas jaringan internet, ANBK diharapkan berjalan lancar tanpa kendala, sehingga peserta didik dapat fokus mengikuti asesmen.
Melalui pelaksanaan ANBK ini, MIN 04 Kepahiang berharap dapat memperoleh data akurat terkait kualitas capaian belajar peserta didik. Hasil asesmen tersebut diharapkan menjadi dasar dalam merancang program peningkatan mutu pembelajaran di madrasah dan mengoptimalkan potensi peserta didik di era digital. (Deby)