Monitoring Dosen Pengampu UINFAS Bengkulu Pada Mahasiswa PPL di KUA Kecamatan Muara Bangkahulu

Monitoring Dosen Pengampu UINFAS Bengkulu Pada Mahasiswa PPL di KUA Kecamatan Muara Bangkahulu

Kota Bengkulu (Humas)–Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Muara Bangkahulu menerima kunjungan monitoring dari Dosen Pengampu Universitas Islam Negeri Fatmawati Sukarno (UINFAS) Bengkulu, Ibu Yopa Puspitasari, M.H., untuk memantau perkembangan mahasiswa yang tengah melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 24 September 2024, dengan tujuan memastikan mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah ke dalam dunia kerja nyata.

Dalam kesempatan tersebut, Ibu Yopa Puspitasari, M.H., mengungkapkan apresiasinya atas penerimaan dan bimbingan yang diberikan oleh KUA Kecamatan Muara Bangkahulu kepada mahasiswa yang melaksanakan PPL.

“Kami sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh KUA Kecamatan Muara Bangkahulu untuk mahasiswa kami. Pengalaman lapangan seperti ini sangat penting dalam membekali mereka dengan pengetahuan praktis, terutama terkait pelayanan publik dan administrasi keagamaan". Ujarnya.

Sementara itu, Kepala KUA Kecamatan Muara Bangkahulu, Rudian, S.Ag, M.H., menyambut baik kegiatan monitoring ini dan berharap mahasiswa yang tengah melakukan PPL di KUA dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya.

“Kami sangat terbuka untuk mahasiswa yang ingin belajar dan terlibat dalam kegiatan operasional KUA. Harapan kami, pengalaman ini dapat memberikan bekal tambahan bagi mereka saat nantinya terjun ke dunia kerja yang sesungguhnya". Ujar Rudian.

Pamong yang membimbing mahasiswa, Fakhruddin, S.H.I., juga turut memberikan pandangannya mengenai kegiatan PPL ini.

“Mahasiswa yang melaksanakan PPL di KUA Muara Bangkahulu sangat antusias dan aktif dalam mengikuti berbagai kegiatan, termasuk pelayanan nikah, administrasi kependudukan, dan pelayanan masyarakat lainnya. Mereka memiliki potensi besar, dan kami siap mendukung mereka untuk terus berkembang". Ungkap Fakhruddin.

Kegiatan monitoring ini diakhiri dengan diskusi antara Dosen Pengampu, Pamong, dan Mahasiswa terkait evaluasi pelaksanaan PPL serta langkah-langkah perbaikan untuk ke depannya.

Dengan adanya kegiatan PPL ini, diharapkan mahasiswa UINFAS Bengkulu dapat lebih siap dan matang dalam menjalani profesi di bidang pelayanan keagamaan setelah menyelesaikan studi mereka. (Lia/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA