Kaur (Humas) --- Pembinaan Penyuluh Agama Islam Kabupaten Kaur dan Pengukuhan Pengurus Ikatan Penyuluh Agama Islam Republik Indonesia (IPARI) Kabupaten Kaur Periode 2024-2028 diselenggarakan di Aula PLHUT Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kaur, Senin (17/02/2025).
Kegiatan ini diawali dengan pembinaan bagi para penyuluh agama Islam Kabupaten Kaur disampaikan oleh fasilitator Sekum PW IPARI Fadhli, M.Pd.I dan Penyusun Bahan Penyuluhan Agama Islam dari Penais Kanwil Bengkulu Bapak Hasanusi, MHI Beserta Tim.
Pembinaan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas penyuluh dalam menjalankan tugas dan fungsinya di tengah masyarakat. Materi pembinaan peningkatan kompetensi dakwah melalui Media Sosial, Fb instagram, Tiktok, Canva dsb adapun tema penguatan moderasi beragama, strategi pemberdayaan umat generasi Z.
Diharapkan melalui pembinaan ini, para penyuluh agama Islam dapat lebih optimal dalam memberikan bimbingan dan penyuluhan keagamaan kepada masyarakat.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Kaur Drs.H. Muhamad Soleh, M.Pd, secara resmi mengukuhkan Pengurus Daerah Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (PD IPARI) Kabupaten Kaur untuk periode 2024-2028.
Pengukuhan ini dihadiri oleh Kepala Seksi Bimas Islam Wislansyah,M.AP, Koordinator dan para penyuluh agama se- Kabupaten Kaur yang memiliki peran strategis dalam penyebaran nilai-nilai keagamaan dan pembinaan masyarakat di Kabupaten Kaur.
Dalam sambutannya, Muhamad Soleh dengan sapaan akrab “Abi Soleh” mengucapkan selamat kepada Bapak/Ibu pengurus dan anggota IPARI Kabupaten Kaur yang baru dilantik untuk periode 2024-2028. Selamat atas amanah yang mulia ini, semoga dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi. Ia menekankan pentingnya peran penyuluh agama dalam mendukung program-program pemerintah, khususnya dalam bidang keagamaan dan pembinaan masyarakat.
“Keberadaan IPARI sebagai wadah para penyuluh agama merupakan hal yang sangat penting dalam mendukung kelancaran penyelenggaraan tugas keagamaan di tingkat daerah. Para penyuluh agama memiliki peran yang sangat strategis dalam membimbing dan memberikan arahan kepada masyarakat, khususnya dalam hal-hal keagamaan. Oleh karena itu, keberhasilan kinerja IPARI sangat mempengaruhi tercapainya tujuan dan visi Kementerian Agama”, ujar Abi Soleh.
Pada kesempatan yang sama, Ketua IPARI Kabupaten Kaur, Hadi Yudiantara,yang dikukuhkan dalam acara tersebut, menyampaikan komitmen untuk bekerja sama dengan berbagai pihak dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Beliau juga berharap agar IPARI dapat lebih proaktif dalam memberikan pembinaan agama kepada masyarakat Kabupaten Kaur.
Pengukuhan ini diakhiri dengan Penyerahan Bendera IPARI oleh Kepala Kantor Kemenag Kaur Kepada Ketua IPARI Kabupaten Kaur periode 2024-2028, dilanjutkan dengan Foto bersama. (Puja)