Gandeng MUI Kepahiang, Penyuluh Agama Islam KUA Seberang Musi Bentuk Mental dan Spiritual Generasi Muda

Gandeng MUI Kepahiang, Penyuluh Agama Islam KUA Seberang Musi Bentuk Mental dan Spiritual Generasi Muda

Kepahiang, KUA SM (Humas) --- Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Seberang Musi bersama dengan Majelis  Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kepahiang menyambangi SMP Negeri 1 Seberang Musi dalam rangka Kegiatan Goes to School, Jumat (18/09).

KUA dan MUI Goes to School ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan motivasi siswa agar terbangun mentalitas dan jiwa spiritual generasi muda khusunya dalam proses menimba ilmu guna mencapai cita-cita. Adapun materi yang dibahas dalam kegiatan sesi pertama ini dibawakan oleh Ustadz Rabiul Jayan, selaku Ketua MUI Kepahiang, yaitu bagaimana menyayangi dan mendoakan orang tua dirumah agar senantiasa membuat pembelajaran anak-anak di sekolah mendapatkan berkah dari Allah swt.

Selain mendengarkan materi dan berinteraksi, seluruh siswa juga diajak untuk bersholawat atas Nabi Muhammad saw. Kegiatan pun ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Marwansyah, S.H.I., M.H.

“Semoga anak-anak sekalian selalu ingat untuk senantiasa memuliakan guru dan orang tua agar ilmu yang didapatkan di sekolah benar-benar mendapatkan berkah serta menjadi bekal untuk masa yang akan datang,” jelas Marwansyah.

Kedepannya PAI KUA Seberang Musi akan mengisi sesi keagaamaan untuk seluruh siswa SMP N 1 Seberang Musi satu kali dalam sebulan.


TERKAIT

Berita LAINNYA