Bersama Kepala KUA, PAI Kec. Merigi Sakti Gelar Pengajian Majelis Taklim Kelurga Sakinah di Desa Arga Indah II

Kepala KUA Kec. Merigi Sakti menyampaikan tausiah

Bengkulu Tengah (Humas) - Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Merigi Sakti beserta PAI NON PNS dan Staf melaksanakan pengajian  Majlis Taklim Kelurga Sakinah Desa Arga Indah II di Musholla Nurul Huda, Jumat (13/10/2023 ).

Kepala KUA Kec. Merigi Sakti Muhammad, S.Ag ikut hadir dalam pengajian tersebut dan Ketua Majlis Taklim beserta anggota, Tokoh Masnyarakat, Tokoh Pemuda dan masyarakat setempat.

Kepala KUA Kecamatan Merigi Sakti menjelaskan bahwa Pengajian Majlis Taklim ini rutin dilaksanakan oleh kelurga besar Kua Kecamatan Merigi Sakti dan PAI NON PNS pengajian ini bertujuan untuk meninggakatkan Ukhwah Islamiyah diantara Umat Manusia terkhusus Keluarga besar Majlis Taklim Sakinah Desa Arga Indah II  umum nya Masyarakat setempat guna untuk meningkatkan ketaqwan kita kepada Allah Swt.

“Bahwa Pengajian Rutin ini hendaknya menjadi motivasi dalam membangun kebersamaan dalam sebuah organisasi diantara Kelompok atau Majlis Taklim yg ada dalam wilayah Kecamatan Merigi Sakti Kabupaten Bengkulu Tengah,” ucap Muhammad.

Disamping itu Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Merigi Sakti mengajak seluruh Majlis Taklim untuk berperan aktif dalam melaksanakan Pengajian dalam wilayah Kecamatan Merigi Sakti guna untuk selalu meningkatkan rasa kebersamaan dalam sebuah wadah pengajian untuk sama2 belajar Ilmu Agama saling memberi satu sama lain dalam sebuah bingkai kebersamaan demi terwujudnya Masyarakat yang ber Iman dan Bertaqwa kepada Allah Swt.


TERKAIT

Berita LAINNYA