Kepahiang, KUA KB (Humas) --- Dalam rangka menunjang budaya kerja kedisiplinan bagi Karyawan-Karyawati di KUA Kecamatan Kabawetan, KUA Kec. Kabawetan melaksanakan kegiatan Apel pagi yang diikuti oleh seluruh pegawai dan staf serta penyuluh KUA Kec. Kabawetan, dipimpin langsung oleh Kepala KUA Harlen Devis Munandar, S.Sos.I.,M.Ag, Senin (11/09/23) di halaman Kantor
Kepala KUA Kec. Kabawetan menyampaikan bahwa hendaknya kita semua mengawali setiap hari senin dengan bahagia, karena dengan diawali oleh kebahagiaan maka setiap hari hingga hari jum'at pun tetap bahagia.
“setelah libur diujung pekan, perlu sekali kita menanamkan semangat dan antusias kerja di hari senin ini dengan sikap bahagia, karena ketika kita sudah mengawali kegiatan dengan bahagia maka akan berdampak pada kinerja kita sepanjang minggu ini” tutur Devis
Begitu juga sebaliknya beliau menyampaikan jika di hari senin diawali dengan gundah hati maka hari-hari selanjutnya juga akan berjalan dengan kurang baik.
“Apabila kita menjalankan hari-hari dengan hati yang gundah dan resah, maka kinerja yang kita hasilkan juga tidak akan berjalan dengan optimal atau kurang baik” tutur Devis
Apel telah berlangsung tertib dan lancar, setelah melaksanakan apel pagi seluruh karyawan/karywati siap menerima layanan bagi masyarakat dan siap melaksanakan tugas fungsi masing-masing dengan penuh semangat.