Wali Murid Serahkan Pendidikan Anaknya Ke Kemenag Kaur

Bengkulu (Humas dan Informasi) 6/7-Kepala Kemenag Kaur H. Arsan Suryan Ibrahim di ruang kerjanya pada Jumat (3/7) menerima wali murid yang anaknya baru selesai menamatkan pendidikan di MIN Bintuhan.

Wali murid dalam kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih kepada Kementerian Agama yang telah mendidik anak nya selama 6 (enam) tahun di MIN Bintuhan, dan Alhamdulilah selama enam tahun belajar di MIN Bintuhan sudah banyak ilmu pengetahuan agama yang di dapatkan, seperti membaca Alquran, sholat dan mempunyai etika yang baik terhadap orang tua. Dan dalam kesempatan tersebut ia juga menyampaikan bahwa sudah mendaftarkan anaknya kembali di MTs N Bintuhan.

Kepala Kemenag Kabupaten Kaur H. Arsan Suryan Ibrahim juga mengucapkan terimakasih kepada wali murid tersebut yang telah mempercayakan pendidikan anaknya pada Madrasah, dengan harapan agar anak tersebut bukan hanya mampu di bidang ilmu pengetahuan dan tekhnologi tetapi juga mampu dalam ilmu pengetahuan Agama, apalagi saat ini pendidikan Agama bagi anak sangat di perlukan terlebih dalam menghadapi era globalisasi. (Pujiono_)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA