Curup (Humas) -- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, H. Lukman, S.Ag., M.H didampingi oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Adri Hadi, S.Ag., M.H menyambut kunjungan Tim Irjen Kemenag RI ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong.(15/3/2023)
“Kunjungan perdana Irjen di Kabupaten Rejang Lebong Tahun 2023 ini mudah-mudahan menjadi pemicu semangat kita dalam bekerja sesuai aturan dan ketetapan”. Tegas Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong
Adapun maksud kunjungan dari Tim Irjen ke Kabupaten Rejang Lebong ialah untuk melaksanakan evaluasi terkait pemenuhan Standar Nasional Pendidikan pada Madrasah di Lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong.
Ketua Tim Evaluasi, Junaedi mengungkapkan, kedatangan tim yang berjumlah 4 orang ini tidak bermaksud untuk menakuti atau memberikan ancaman pada pihak Madrasah, melainkan sebagai bentuk evaluasi bagi Madrasah dalam pemenuhan Standar Nasional Pendidikan (SNP) 8 standar.
“Pandanglah kehadiran kami sebagai Tim kerja yang akan mengontrol jalannya Madrasah. Tugas Madrasah ialah tugas yang berat, karena yang dicetak adalah manusia. Untuk itu harus dilihat apakah ada keseimbangan antara pemenuhan SNP dengan penanaman akhlak siswa,’’ pintanya.
‘’Kepala madrasah perlu optimal menjalankan fungsinya sebagai manajer yang melaksanakan tugas manajerialnya dengan berkoordinasi dan melibatkan Wakamad, Waka Kesiswaan, Waka Sarpras, Waka Kurikulum hingga Waka Humas” lanjut Junaedi.
Adapun Kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari ke depan, dengan madrasah sampel evaluasi sebanyak 3 madrasah yaitu MIN 3 Rejang Lebong, MTsN 2 Rejang Lebong, dan MAS Muhammadiyah Curup.