Rejang Lebong (Humas) --- MAN Rejang Lebong menggelar kegiatan pemilihan Ketua Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) tahun 2022/2023 pada Sabtu (10/09).
Pemilihan Ketua OSIM ini digelar dengan pemilihan langsung dengan tujuan menanamkan sikap demokratis serta mengajarkan sistem pemilihan langsung bagi siswa dan siswi MAN RL.
Ditemui dalam kegiatan pembukaan pemilihan ketua OSIM Kepala MAN Rejang Lebong, H. Yusrijal, M. Pd., menyampaikan betapa pentingnya rasa tanggung jawab.
“Siapapun yang terpilih menjadi Ketua OSIM nantinya harus bertanggung jawab menjalankan amanah. Dalam peleksanaan pun harus dipastikan semua pihak berlaku sportif. nantinya maka harus bertanggung jawab dengan visi misinya setahun kedepan. Selanjutnya, hasil dari pemilihan ini saya harap tidak disikapi dengan terlalu bangga oleh yang terpilih, pun bagi yang tidak terpilih, juga tidak usah terlalu kecewa,” pesan Yusrijal.
Ditambahkan Yusrijal bahwa kesempatan ini layak digunakan sebagai wadah belajar bagi siswa untuk memupuk rasa kepemimpinan sejak dini.
Ditemui dalam kesempatan berbeda, pembina OSIM MAN RL, Ivan Taufani S.IP, menjelaskan bahwa ada beberapa tahapan dalam proses pemilihan.
“Rangkaian pemilihan ketua OSIM dimulai dari rekrutmen bakal calon ketua OSIM yang dimulai tanggal 29 Agustus sampai dengan 3 September melalui pendaftaran online. Pada tanggal 9 September debat kandidat, dan 10 September pemilihan ketua OSIM, tanggal 12 September pelantikan ketua OSIM yang baru,” jelas Ivan.
Ia sangat bersyukur karena proses demokrasi berjalan dengan baik.
“Alhamdulilah Pemilihan ketua OSIM 2022/2023 berlangsung sesuai dengan yang diharapkan. Pemilihan ini menggunakan sistem pemilu pada umumnya, tetapi lebih disederhanakan mengikuti ide-ide siswa Madrasah,” pungkas Ivan.
Proses pemilihan OSIM ini merupakan kegiatan tahunan sebagai pembelajaran berdemokrasi bagi siswa siswi MAN RL, serta untuk membiasakan bermusyawarah untuk mufakat.
(Penulis: Julita/Lyanda)