Peringati HUT Kecamatan Ipuh dan HUT RI Ka.KUA Ipuh Ikuti Kegitan Istighazah

  Mukomuko (Inmas), Beberapa hari yang lalu Kepela Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Ipuh mengikuti kegiatan istighasah di Masjid Darussalam desa medan jaya kecamatan Ipuh.

 Acara ini dilaksanakan dalam rangka kegiatan memperingati hari jadi kecamatan Ipuh yang ke 148 dan sekaligus peringatan HUT RI ke 73 tahun.

 Acara ini dihadiri oleh segenap lapisan masyarakat kecamatan ipuh, unsur pemerintah, pemuka adat, tokoh agama, majelis taklim, karang taruna dan masyarakat umum lainnya.

 Acara ini bertujuan untuk memohon perlindungan dan pertolongan Allah swt, semoga ipuh khususnya, bangsa dan negara kita indonesia umumnya selalu dalam naungan dan ridho Allah, sehingga terwujud baldatun thayyibatun warabbun ghafur.

 Selaku Kepala KUA Drs. Mukhlisin mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai wujud rasa Syukur masyarakat kecamatan Ipuh atas rahmat, Nikmat dan karunia yang telah diberikan oleh Allah SWT kepada seluruh masyarakat kecamatan Ipuh khususnya dan umumnya kepada bangsa Indonesia.

 “Semoga dengankegiatan ini Kecamatan Ipuh dan bangsa Indonesia ini selalu dalam lindungannya dan masyarakatnya menjadi makmur dan sejahtera” Tuturnya. (Tisna). 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA